Sabtu, 14 September 2024

Es Kopi Lemon Racikan Mr B Coffee Kaya Manfaat Sehat & Ada Promo Beli 1 Gratis 1

Berita Terkait

Pemilik Mr B Coffee, Bernard Huang saat meracik kopi untuk es lemon kopi pesanan pelanggan. ( F Ist)

batampos – Kedai kopi kekinian makin menjamur di Batam. Beragam jenis minuman berbahan kopi disajikan bagi penikmatnya. Selain menyajikan aneka minuman kopi klasik, kedai kopi kekinian pun menyuguhkan minuman sehat campuran kopi dan lemon yang cocok dikonsumsi sebelum olahraga.

BACA JUGA:
Mulai dari Rum hingga Salted Caramel, Rasakan Sensasi Kopi Kekinian di Mr B Coffee

Adalah Mr B Coffee yang menyajikannya kepada pelanggannya. Kafe yang baru sebulan lalu hadir di Batam ini menghadirkan es lemon kopi sebagai salah satu menunya. “Minuman es kopi lemon ini racikan Mr B Coffee sendiri. Banyak manfaatnya untuk kesehatan, khususnya bagi mereka yang mau diet sehat,” ujar Pemilik Mr B Coffee, Bernard Huang di Batam Center.

Bernard menyebutkan ragam manfaat yang didapatkan apabila mengonsumsi es kopi lemon sebelum berolahraga. “Bisa menghilangkan lemak dan menurunkan berat badan, meredakan sakit kepala, juga menyembuhkan diare,” ungkap Bernard.

Dia menambahkan, meminum es kopi lemon Mr B Coffee ini, kemudian lanjut berolahraga, dapat mempercepat pembakaran lemak dalam tubuh. “Kopi kan bermanfaat untuk merangsang sistem saraf pusat yang berfungsi meningkatkan kewaspadaan dan suasana hati. Sedangkan lemon kaya akan citrus dan vitamin C. Jadi ketika ini dipadukan, kita konsumsi sebelum workout, pembakaran lemak akan cepat dan keringat akan banyak. Saya sudah membuktikannya,” jelas Bernard.

Lantas bagaimana es kopi lemon ini tersaji? tak pelit ilmu, selebgram Batam ini membagikan komposisinya. Yakni, double shot espresso Arabica dicampur dengan air soda, ekstrak lemon. Disajikan dengan irisan lemon segar juga. “Bagusnya diminum 30 menit sebelum workout ya,” ungkapnya.

Mengenai harga, kopi peruntukan bagi pecinta olahraga ini dibanderol cukup terjangkau.

Nah, bagi Anda penggemar fitnes, atau olahraga lainnya, bisa singgah untuk mendapatkan minuman ini di Mr B Coffee di Ruko Limindo Trade Centre 2 Blok A, Nomor 12 Batam Center. Kafenya minimalis modern dengan interior yang nyaman bagi pengunjug. Dapat diakses dari Simpang Kara atau Simpang Orchird Park, bersebelahan langsung dengan Bhinneka Resto.

Khusus Jumat ini, Mr B Coffee juga memanjakan para pelanggannya dengan memberikan promo buy 1 get 1 khusus Mr B Coffee sebagai minuman andalan kafe ini.

Kafe ini sendiri, buka mulai pukul 08.00 – 22.00 WIB setiap hari. (*)

Reporter: Chahaya Simanjuntak

Update