Rabu, 9 Oktober 2024

Tasya Kamila Selektif Pilih RS dan Dokter

Berita Terkait

Tasya Kamila (Instagram)

Batampos – Selebriti Tasya Kamila berpendapat kualitas fasilitas layanan kesehatan akan menjadi faktor penunjang kesembuhan pasien. Oleh karena itu, ibunda dari Arrasya Wardhana Bachtiar, Tasya Kamila, memiliki syarat sendiri saat menentukan pilihan berobat ke dokter atau ke rumah sakit.

Dalam diskusi bersama Brawijaya Hospital Antasari, mantan penyanyi cilik Tasya Kamila pun membagikan cerita tentang bagaimana dirinya memilih rumah sakit. Ia mempercayakan semua kesehatan suami dan anaknya kepada fasilitas kesehatan yang sudah ia percaya.

“Mulai dari zaman hamil, sampai kini dalam memantau tumbuh kembang sang anak, itu penting banget,” kata Tasya baru-baru ini kepada wartawan.

Baca juga: Tasya Kamila Kurangi Penggunaan Plastik

Kira-kira faktor apa saja yang melatarbelakangi Tasya dalam menentukan rumah sakit untuk keluarganya? Beginilah syaratnya.

1. Lokasi

Syarat pertama menurut Tasya dalam memilih rumah sakit yaitu melihat faktor lokasi. Rumah sakit langganannya terbilang dekat dari rumahnya. Selain itu, letaknya juga strategis sehingga dapat dijangkau menggunakan transportasi apapun.

“Cari yang dekat dari rumah dan benar-benar letaknya strategis banget,” kata Tasya Kamila.

2. Tersedia Konsultasi Kehamilan dan Anak

Ia bercerita kehamilan yang dilewatinya dulu, hingga perkembangan buah hatinya dipantau langsung oleh dokter yang sudah ia percaya. Ia juga mempercayakan dokter anak yang sama untuk memantau kesehatan anaknya.

3. Fasilitas Kesuburan

Tasya sempat menyinggung jika dirinya dan sang suami mempunyai rencana untuk menambah momongan.
Untuk mewujudkan harapannya itu, Tasya berharap rumah sakit atau dokter memberinya berbagai tips seputar rencana menambah momongan.

4. Dokter yang Terpercaya

Saat memilih rumah sakit, Tasya mengaku cukup selektif dalam menentukan dokter langganan. Ia menilai dokter bukan berdasarkan pelayanan kesehatan yang diberikan saja, tetapi juga perasaan aman dan nyaman yang diperoleh saat berkonsultasi dengan sang dokter.

“Saya cukup selektif juga dalam memilih dokter. Saya benar-benar nggak masalah datangi banyak dokter demi mendapatkan dokter yang the best, dan juga memberikan kenyamanan juga,” katanya.

5. Nakes Profesional

Semakin fasilitasnya modern, menurutnya perlu diimbangi dengan peningkatan kinerja tenaga profesional. Penanganan cepat kegawatdaruratan dari tenaga medis penting untuk pasien.

“Sehingga kita merasa tenang dan nyaman terlayani dengan baik,” katanya. (*)

Reporter: JP Group

 

Update