batampos – Petualangan pemungkas Indiana Jones menjadi bintang di Festival Film Cannes 2023 pada Kamis (18/5) malam waktu setempat. Pada akhir skrining perdana di Palais, Indiana Jones and the Dial of Destiny disambut dengan lima menit standing ovation. Film tersebut ditayangkan di segmen nonkompetisi.
Sang pemeran utama Harrison Ford –yang hadir bersama sutradara James Mangold, Phoebe Waller-Bridge, Ethann Isidore, dan Mads Mikkelsen– tampak menahan haru melihat apresiasi fans. Apalagi pada malam itu, Ford juga mendapat kehormatan membawa pulang piala kehormatan Palme d’Or. Penyerahan penghargaan tersebut dilaksanakan sesaat sebelum penayangan film. Panitia pelaksana memutar highlight karier aktor 80 tahun itu. Mulai kilasan sang aktor di film Witness, Blade Runner, hingga proyek franchise raksasa Star Wars dan Indiana Jones.
Baca juga: Miley Cyrus Bertemu Kekasih lewat Kencan Buta
Prosesi tersebut disambut haru oleh Ford. Aktor veteran itu menyatakan tersentuh dengan apresiasi penonton maupun pihak Festival Film Cannes. ’’Mereka bilang, ketika akan meninggal, kalian akan menyaksikan kilasan hidupmu dan aku baru saja melihatnya –bagian paling luar biasa hidupku meski bukan seluruhnya. Hidupku berjalan karena istriku tercinta, yang mendukung passion dan impianku. Aku sangat berterima kasih akan hal itu,” ungkap Ford.
Pada kesempatan tersebut, pria yang masuk 10 besar aktor berpendapatan tertinggi di Amerika Utara itu juga berterima kasih kepada fans serta lawan mainnya di Indiana Jones and the Dial of Destiny. Momen haru tersebut dicairkan kembali oleh Ford. ’’Sekarang aku punya film yang harus kalian tonton. Layarnya ada di belakangku. Jadi, sebaiknya aku menyingkir lebih dulu,” imbuhnya.
Momen pemutaran serta standing ovation sepanjang lima menit tentu bukan hal baru di Cannes. Namun, bagi instalasi Indiana Jones, sambutan itu terasa spesial. Sebab, film tersebut ’’kembali” pulang ke festival itu setelah 15 tahun. Film keempat, Indiana Jones and the Kingdom of the Crystal Skull, juga ditayangkan perdana di sana. Saat itu, acara skrining dihadiri sutradara Steven Spielberg, Ford, George Lucas, Cate Blanchett, dan Shia LaBeouf.
Bukan cuma Ford yang terharu dengan momen ’’pulang” ke Cannes. Sutradara James Mangold juga kembali ke Prancis setelah 28 tahun. Dia kali terakhir tampil untuk pemutaran Heavy, proyek independennya yang rilis pada 1995. Sineas berusia 59 tahun itu menyatakan bangga sekaligus emosional bisa kembali ke sana.
’’Senang sekali kembali ke sini dengan film yang sedikit lebih ’besar’. Tapi, ada satu kebenaran yang selalu bertahan dulu dan kini: film ini dibuat oleh teman-teman dengan penuh cinta dan pengorbanan,” lanjutnya. Mangold berharap, instalasi Indiana Jones besutannya –yang bakal rilis bulan depan– bisa dinikmati fans dan tidak mengecewakan penggemar instalasi Indiana Jones. (*)
Reporter: jpgroup