Selasa, 5 November 2024

Hailey Bieber Minta Fans Jangan Tulis Komentar Jahat ke Selena Gomez

Berita Terkait

Hailey Baldwin Bieber, istri dari Justin Bieber. (Grazia Daily)

batampos – Penggemar Hailey Baldwin Bieber dan Selena Gomez saling serang di media sosial demi membela artis idola masing-masing. Hal itu terjadi sejak beberapa bulan belakangan dan masih terus bergulir sampai sekarang.

Untuk menghentikan aksi para penggemarnya menjelek-jelekkan Selena Gomez, istri dari Justin Bieber itu memberikan sikap tegas melalui unggahannya di media sosial. Hailey Baldwin Bieber mengatakan tindakan tak terpuji para penggemarnya bukan untuk mendukung dirinya. Sebab, dia sama sekali tidak memberikan toleransi pada aksi mereka.

Perempuan 26 tahun meminta para pengikutnya untuk tidak meninggalkan komentar jahat pada posting-an media sosial. Meski tak menyebutkan nama, publik sangat memahami hal itu ditujukan kepada Selena Gomez.

“Jika Anda meninggalkan komentar jahat atau kasar atas nama saya pada unggahan siapa pun, ketahuilah bahwa saya tidak menginginkannya. Saya juga tidak akan pernah atau tidak akan pernah mendukung atau memaafkan komentar yang penuh kebencian atau jahat,” tegas Hailey seperti dikutip dari People.

Baca Juga: Inara Rusli Minta Nafkah Mut’ah & Iddah Rp 12 M, Kakak Virgoun: Mau Nuntut Triliun pun Urusan Dia

“Melakukan hal itu tidak mendukungku. Jika Anda berpartisipasi di dalamnya, Anda adalah bagian dari budaya yang tidak saya inginkan. Harap bersikap baik atau jangan katakan apa pun,” imbuh Hailey.

Permintaan pemilik nama lahir Hailey Rhode Baldwin dibuat setelah salah satu unggahan Instagram Selena Gomez dipenuhi dengan komentar negatif bernada kebencian.

Hailey muncul untuk menunjukkan dukungannya setelah pada Maret lalu Gomez juga melakukan hal yang sama memberikan dukungan untuknya saat menerima ancaman pembunuhan.

Penggemar Gomez dan Hailey saling menjelekkan untuk mendukung artis idolanya masing-masing berawal dari sebuah peristiwa pada akhir Februari 2023. Kala itu, Selena Gomez melakukan sesi live di akun media sosialnya dan menyinggung soal bentuk alisnya yang dianggap aneh.

Beberapa jam usai Selena Gomez melakukan live, Kylie Jenner membuat unggahan di Instagram Story yang memperlihatkan tangkapan layar video call dirinya bersama Hailey.

Dalam tangkapan layar tersebut, diperlihatkan foto alis Kylie dengan mencantumkan nama akun Hailey. Secara kebetulan, Hailey juga memamerkan bentuk alisnya. Unggahan itu dinilai netizen sebagai bentuk sindiran Kylie dan Hailey terhadap Selena Gomez.

Sejak saat itu, para penggemar keduanya bertengkar dan berusaha saling menjelekkan untuk tujuan melakukan pembelaan terhadap artis idola mereka masing-masing. (*)

Reporter: jpgroup

Update