Jumat, 13 Desember 2024

Fuji Ogah CLBK dengan Thariq, Ingin Pasangan Seperti Bibi

Berita Terkait

Selebgram Fujianti Utami Putri alias Fuji. (Instagram @fuji_an)

batampos – Selebgram Fujianti Utami Putri alias Fuji menegaskan belum kepikiran untuk balikan alias CLBK dengan Thariq Halilintar. Dia berharap punya pasangan yang sifatnya seperti sang almarhum abang, Febri ‘Bibi’ Andriansyah.

Ini sekaligus menjelaskan status keduanya yang benar-benar masih mantan meski sering terlihat sering bersama karena pekerjaan.

Fuji menjelaskan hubungan pertemanannya dengan Thariq Halilintar semakin membaik setelah sempat bertengkar saat putus.

Baca juga:Anak Mandra Tambah Tenar, Dimanfaatkan Oknum untuk Buka Link Donasi

“Kalau baik ya baik, membaik iya. Tapi kalau balikan enggak ke arah sana sih, enggak kepikiran juga. Pas putus sempat berantem lah pasti,” ujar Fuji dilansir Pojoksatu.id (Jawa Pos Group), Kamis (8/6).

Saat awal putus, Fuji mengungkapkan diri enggan bertemu Thariq. Ada perasaan tidak nyaman. Namun, perlahan hubungan mereka membaik.
“Sempat kayak aduh malas ketemu, sekarang sudah teman aja. Circle dia, pertemanan dia, pertemanan aku jadi ketemu, kalau bete-betean enggak enak. Akhirnya kita baikkan, ngobrol, temanan aja,” jelas Fuji.

Dia tak menampik keluarganya masih menerima Thariq. Sehingga beberapa kali terlihat adik Atta Halilintar itu hadir di berbagai acara keluarga Fuji.

“Dulu kayak ada dia malas datang, kuat-kuatin aja. Yang bermasalah aku sama Thariq orang luar enggak usah bermasalah. Kalau depan orang ya udahlah, sekarang ya udah okeh. Thariq pacar pertama aku yang papa mama aku. (Orangnya) baik, bertanggungjawab, jadi belum bisa (orang tuanya lupa), aku santai aja,” beber Fuji.

Fuji mengakui belum punya pacar saat ini. Kelak jika diberi kesempatan untuk punya kekasih, dia ingin bertemu dengan sosok yang sifatnya mirip sang almarhum abang, Febri ‘Bibi’ Andriansyah.

“(Ingin pengen punya pacar) kayak Uda Febi, kayak abang aku. Lucu, keren, keren aja gaya, cara ngomongnya juga keren,” jelas Fuji.

Dia melihat selama hidup abangnya menjadi sosok yang sangat bertanggung jawab. “Laki, bertanggung jawab, gentle bukan lagi yang macho banget, gentle aja,” sambungnya.

“Aku melihat dia cara memperlakukan (almarhumah) Kak Vanessa, pagi-pagi masak, kalau Kak Vanessa dihujat, dibela, melindungi so sweet,” pungkas Fuji. (*)

Reporter: jpgroup

 

Baca Juga

Update