batampos – Aktor senior Eeng Saptahadi aktif berkarya sampai akhir hayat. Takdir Cinta yang Kupilih sebagai sinetron terakhir dibintangi Eeng Saptahadi.
Eeng Saptahadi meninggal dunia di usia 65 tahun usai mendapatkan perawatan di rumah sakit setelah terpapar Covid-19. Dia meninggal dunia, Minggu (21/5/2023) malam, sekitar pukul 23.30 di Rumah Sakit Primaya Bekasi, Jawa Barat. Jenazah sudah dimakamkan dengan protokol Covid-19 tadi siang.
Baca Juga:Enzy Storia-Maulana Kasetra Menikah, Maskawin USD 205 dan Rp 2.023
Kabar meninggalnya Eeng Saptahadi dibenarkan oleh Evry Joe selaku Ketua Humas PARFI. Dia pun menyebut sang aktor aktif berkarya di dunia seni peran sampai akhir hayatnya.
“Beliau aktif berkarya sampai akhir hayatnya. Saat ini bermain sinetron Takdir Cinta yang Kupilih produksi Sinemart yang tayang di SCTV,” kata Evry Joe kepada JawaPos.com, Senin (22/5).
Dia pun mendoakan sahabat sekaligus seniornya agar mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan. Dan mendoakan agar karya-karyanya menjadi amalan kebaikan yang akan bernilai pahala di sisi Tuhan.
“Beliau itu aktor hebat. Terkenal lewat serial Losmen bersama Dewi Yull dan Mathias Muchus di era 80-an,” kata Evry Joe.
Jenazah Eeng Saptahadi disemayamkan di rumah duka Perumahan Raffles Hills Blok C3 No.36 Harjamukti Cimanggis, Depok, Jawa Barat.
“Akan disalatkan terlebih dahulu di masjid Arrahmah Oslamic Center Raffles Hills Pukul 12.00 dan dikebumikan di Pemakaman TPU Cipenjo Cilengsi,” demikian keterangan yang beredar di kalangan wartawan.(*)
Reporter: Jpgroup