Sabtu, 21 Desember 2024

Cahaya Ramadan Paket Beragam Menu Nusantara 

Berita Terkait

Hotel Best Western Premier Panbil menawarkan sederet menu Nusantara bagi warga muslim yang ingin berbuka puasa. F. BWP Panbil

batampos – Menyambut Ramadan 1443 Hijriah/ 2022, Hotel Best Western Premier (BWP) Panbil menawarkan sederet menu Nusantara bagi warga Muslim yang ingin berbuka puasa di sana. “Cahaya Ramadan”, merupakan paket buka puasa di BWP Panbil, menyajikan menu lengkap kuliner khas Nusantara berbagai daerah di Indonesia.

Senior Marcomm BWP Panbil Batam, Hanna Kurniawati, menjelaskan, Cahaya Ramadan menjadi tema nasional yang berlaku di semua Hotel Best Western yang ada di Indonesia.
Tahun ini kita tampilkan kembali menu khas masakan Nusantara di BWP Panbil, mulai dari takjil, menu utama, carving hingga hidangan penutup lengkap kita sajikan di sini,” kata Hanna, Selasa (29/3).

Adapun menu Nusantara yang bakal disajikan selama Ramadan, antara lain terdapat Rendang Padang, Ikan Asam Padeh, Ayam Bakar Padang, Ayam Taliwang, Ikan Bumbu Pesmol dan masih banyak lagi. Selain itu, ada juga aneka sup, mi, berbagai takjil hingga carving.

”Kita siapkan 7 menu berbeda-beda yang bakal disajikan setiap hari secara prasmanan selama Ramadan,” ujar Hanna.

Untuk detailnya, Anda bisa klik dan download flyer untuk pilihan menu berbuka puasa: Daftar Menu Nusantara Best Western Premier Panbil Selama Ramadan 1443 H.

BACA JUGA: Banyak Makanan Enak saat Buka Puasa, Simak 5 Saran Dokter

Hanna memaparkan, nantinya lokasi buka puasa di BWP Panbil dibagi menjadi 2 tempat. Yaitu, di Andaliman Restaurant (lantai dasar) dan La Bella Vita Rooftop Bar (lantai 15).

”Bagi tamu yang ingin berbuka puasa di Andaliman, harganya Rp160 ribu per orang dan untuk di La Bella Vita Rooftop diharga Rp 180 per orang, sudah bisa makan sepuasnya,” katanya.

Bagi warga Batam yang ingin berbuka puasa bersama keluarga, sahabat atau rekan kerja, bisa pesan .

“Reservasi mulai kami buka 1 hari sebelum puasa pertama,” pungkas Hanna. (*)

Reporter: Azis Maulana

Baca Juga

Update