Kamis, 28 November 2024

Kemampuan Verbal Bruce Willis Menurun Drastis, Senang Moonlighting Ditayangkan Lagi

Berita Terkait

Bruce Willis. ( F Getty Images via The Independent)

batampos – Kemampuan Verbal Bruce Willis menurun drastis. Meski demikian dia tetap antusias serial lamanya ditayangkan lagi. Pada bulan ini, serial era 1980-an Moonlighting resmi rilis di Hulu, platform streaming milik Disney. Glenn Gordon Caron, sutradara proyek drama komedi tersebut, menyatakan sempat bertemu dengan Bruce Willis untuk merayakan capaian itu. Maklum, menurut Caron, proses pengajuan penayangan Moonlighting ke layanan streaming berlangsung cukup panjang.

Dia mengungkapkan, diskusi terkait pengajuan streaming itu telah berlangsung sejak kondisi Willis masih bugar. ’’Aku sempat mengobrol dengannya –sebelum penyakitnya membuatnya tidak komunikatif seperti saat ini– tentang harapan membawa film itu kembali di hadapan publik,” ungkap Caron dalam wawancara dengan New York Post.

Baca juga:Ungkap Drama Produksi Aquaman 2, Amber Heard Mengaku Mendapat Perlakuan Tak Menyenangkan

Sineas yang melejit lewat proyek romcom itu mengungkapkan, Willis menyambut antusias kabar itu. ’’Aku tahu, dia sangat gembira saat tahu serial ini bakal ada lagi meski dia tidak bisa mengungkapkannya,” imbuhnya.

Caron menyatakan, saat ada waktu luang, dia berusaha menyempatkan waktu bertemu dengan Willis. Setidaknya sebulan sekali. Dia juga tetap terhubung dengan istri Willis, Emma Heming. Dia mengaku berusaha keras tetap ada untuk aktor berusia 67 tahun itu. Penyakit tersebut dinilainya sangat mengubah Willis.

’’Kalau kalian pernah menghabiskan waktu dengan Bruce Willis, tidak ada orang yang punya joie de vivre atau keriangan lebih darinya. Dia mencintai hidup dan, ya, menikmati bangun pagi dan mencoba menjalani hidup dengan utuh. Jadi, melihatnya hidup hanya sebatas pintu kamar rasanya tak masuk akal,” paparnya.

Menurut dia, Willis kini ’’melambat”. Caron menjelaskan, Willis baru mengenalinya setelah satu hingga tiga menit mengobrol. Namun, yang dinilainya sangat berubah adalah kemampuan verbal aktor bintang franchise Die Hard itu. ’’Dia hampir tidak berkata-kata. Dia dulunya adalah pembaca yang penuh semangat dan kini dia sama sekali tidak membaca. Seluruh kemampuan berbahasanya tidak lagi ada, tapi dia tetap Bruce. Saat bersamanya, kalian akan tahu, dia Bruce dan dia bersyukur kau ada di sana. Tapi, ya, keriangan dalam dirinya hilang,” tegasnya.

Willis memutuskan pensiun dari dunia akting pada 2022. Pada Februari 2023, pihak keluarga mengungkapkan bahwa aktor laga itu didiagnosis dengan frontotemporal dementia atau FTD. Kondisi Willis pun dinyatakan makin memburuk sejak dinyatakan mengalami afasia –atau kerusakan area otak yang memproduksi dan memproses bahasa– pada tahun lalu. (*)

Reporter: Jpgroup

Baca Juga

Update