Rabu, 15 Januari 2025

Yakin Suami Serius Berubah, Lady Nayoan Putuskan Rujuk dengan Rendy Kjaernett

Berita Terkait

Lady Nayoan Putuskan Rujuk dengan Rendy Kjaernett

batampos – Upaya bintang sinetron Rendy Kjaernett meluluhkan hati sang istri, Lady Nayoan, pasca mengaku berselingkuh dengan Syahnaz Sadiqah berbuah manis. Rendy dan Lady sepakat untuk rujuk.

’’Saya terima proposal perdamaiannya, tapi memang saya tidak cabut gugatan. Jadi, hasilnya dari sidang mediasi itu nanti buat akta perdamaian,” kata Lady seusai sidang di Pengadilan Negeri Bekasi, Rabu (16/8).

Baca juga:Jadi Mermaid Bawa Bendera Merah Putih, Ria Ricis: Arti Merdeka Itu Apa?

Dia menyatakan, keputusan itu diambil setelah mereka berkonsultasi dengan pendeta. Dan, introspeksi diri khususnya dari sisi spiritual. ’’Mungkin selama ini aku nikah sama Rendy terlalu rock & roll, kurang ibadah, tapi dari keputusan ini biar Tuhan yang jadi kepala rumah tangganya,” tutur ibu tiga anak tersebut.

Selain itu, Lady juga melihat konsistensi perubahan Rendy selama ini. Mulai menghapus tato wajah Syahnaz hingga mengurusnya selama terbaring di rumah sakit pasca kecelakaan. ’’Aku sudah cukup mengenal dia. Aku tahu dia bohong atau nggak. Jadi, aku lihat kali ini dia serius,” ujarnya.

Ditambah, anak-anak mereka menginginkan orang tuanya tetap bersatu. Lady menyebut bahwa hasil mediasi itu juga menjadi salah satu hadiah di hari lahirnya. Sebab, momen rujuk mereka bersamaan dengan ulang tahun perempuan yang kini berusia 33 tahun itu. ’’Memang jadi kado, tapi yang paling utama sehat sih,” paparnya.

Sementara itu, Rendy menyatakan tidak bisa membendung kebahagiaan yang tengah dirasakannya. Dia mengaku bahagia sekaligus bersyukur masih diberi kesempatan yang kesekian kalinya untuk berubah oleh sang istri. ’’Pastinya bersyukur banget sama Tuhan dan masih dikasih kesempatan lagi,” ucap dia.

Menurut dia, itu merupakan salah satu hikmah dari tragedi kecelakaan mobil yang menimpa mereka akhir Juli lalu. Saat ini keduanya juga sudah hidup seatap lagi bersama ketiga anak mereka. Bahkan sejak sebelum mereka setuju untuk berdamai. ’’Sudah serumah lagi, sekamar dari kemarin sebelum ada keputusan rujuk,” ungkap Rendy.

Dia menjelaskan, hal itu disebabkan Rendy ingin merawat sekaligus memantau perkembangan Lady yang kini masih duduk di kursi roda. Sebab, kesembuhan Lady merupakan tanggung jawabnya.

’’Makanya serumah kan memang untuk ngurusin juga. Mulai dari bangun tidur, mandi, makan, dan semuanya lah,” kata Rendy.

Disinggung mengenai poin perdamaian, keduanya tidak menjelaskan secara detail. Lady maupun Rendy mengaku tidak bisa membeberkan hal tersebut lantaran masih menunggu keputusan dari majelis hakim.

’’Kami keep dulu sampai akhirnya disetujui majelis hakim. Nanti ya, sekarang prosesnya masih berjalan,” jelas Bagaskara, kuasa hukum Rendy.

Pernikahan Rendy dan Lady nyaris kandas di tahun ke-9 karena orang ketiga. Lady membongkar perselingkuhan suaminya dengan Syahnaz yang telah berjalan setahun terakhir di media sosial. Seolah tak kapok setelah tepergok berkali-kali, Lady akhirnya melayangkan gugat cerai ke Pengadilan Negeri Bekasi pada 10 Juli lalu. (*)

Reporter: jp group

Baca Juga

Update