batampos – Ulama nyentrik Gus Miftah menghadiri pernikahan Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa. Dia menyampaikan khutbah nikah atau nasehat pernikahan.
Gus Miftah mengatakan nasehat pernikahan yang disampaikan berfokus pada kehati-hatian karena Deddy pernah gagal di pernikahan pertama bersama Kalina Ocktaranny.
Baca juga:Azka Bahagia Sang Ayah Deddy Corbuzier Menikah usai 9 Tahun Pacaran
“Karena Mas Deddy (Corbuzier) punya pengalaman gagal tentunya lebih berhati-hati, makanya nasehat pernikahan saya soal itu,” ujarnya, Selasa (7/6/2022) dilansir pojoksatu.id
Hal yang tak kalah penting disampaikan Gus Miftah terkait pasangan hidup adalah menjadi pribadi yang baik daripada sibuk mencari yang terbaik.
“Banyak perempuan mencari suami soleh banyak suami mencari perempuan soleha. Pertanyaannya mengapa mencari, bukan menjadi? Ya menjadi saleh, menjadi saleha, jangan mencari saleh mencari saleha. Itu salah satu nasehat pernikahan saya ke mereka,” jelasnya.
Gus Miftah mengakui sebelum menggelar pernikahan, Deddy sempat curhat soal berbagai masalah, namun semua masih bisa diatasi.
“Dia curhat, biasalah kalau orang mau nikah banyak ujian, masalah, yang nornal-normal saja masih terkendali,” tambahnya.
Gus Miftah juga mengomentari soal panjangnya perjalanan kisah asmara Deddy Corbuzier dan Sabrina hingga akhirnya menikah. Dimana, keduanya berpacaran selama 9 tahun.
“Saya dari tahun 2019 (setelah mualaf) sudah ngomong ke dia (Deddy) untuk segera menikah. Jadi ini perjalanan panjang, tapi memang ada beberapa hal yang harus diselesaikan. Masalah keluarga besar, masalah Azka sendiri supaya benar-benar mantap menerima (Sabrina) jadi ibu,” tuturnya.
“Jadi lamanya karena proses (pernikahan Deddy Corbuzier dan Sabrina), pemantapan dan meyakinkan semua pihak, Azka sendiri, keluarga Sabrina sendiri. Tapi alhamdulillah berakhir indah,” pungkas Gus Miftah.
Deddy Corbuzier dan Sabrina Sabrina resmi menikah, Senin (6/6/2022). Pada akad nikah yang digelar tertutup itu, Deddy memberikan tiga jenis mas kawin.
Bocoran mengenai mas kawin yang diberikan Deddy Corbuzier ke Sabrina disampaikan ulama Gus Miftah, yang hadir memberikan nasehat pernikahan.
“Mas kawin memang sesuai dengan tahun (pernikahan) dalam bentuk Dollar Singapura. (Mas kawin) seperangkat alat salat, emas 66 Gram dan uang tunai 2.022 DOllar Singapura,” ujar Gus Miftah dikutip dari YouTube Sambal Lalap, Selasa (7/6/2022).
(*)
Reporter: jpgroup