Senin, 26 Januari 2026

Kesepian Membunuh dalam Diam, WHO Catat 1 Kematian Tiap Jam

Berita Terkait

Ilustrasi kesepian.
Ilustrasi kesepian. F. Freepik

batampos – Kesepian bukan sekadar perasaan kosong. Kondisi ini dapat memengaruhi kesehatan fisik dan mental secara serius, bahkan bisa menyebabkan kematian.

Dilansir dari berbagai sumber, kesepian terbagi menjadi dua jenis. Studi dari Berlin Aging Study menjelaskan dua kategori kesepian yang umum dialami:

1. Social Loneliness: Kesepian akibat minimnya interaksi sosial, seperti tidak memiliki teman untuk beraktivitas bersama.

2. Emotional Loneliness:  Kesepian akibat tidak memiliki seseorang untuk berbagi cerita atau emosi secara mendalam.

Laporan terbaru dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Juni 2025 mencatat bahwa kesepian menyebabkan lebih dari 871.000 kematian setiap tahun di seluruh dunia—setara dengan satu kematian setiap jam.

“Kesepian adalah rasa lapar sosial. Seperti tubuh butuh makan, jiwa pun butuh koneksi,” ujar Dr Vivek Murthy, Ketua Komisi WHO.

Lebih lanjut, kesepian juga meningkatkan risiko berbagai gangguan kesehatan, antara lain:

  • Risiko stroke naik 32%
  • Risiko penyakit jantung naik 29%
  • Penurunan kognitif dan demensia
  • Depresi dua kali lipat
  • Meningkatkan keinginan bunuh diri

WHO mencatat tingkat kesepian lebih tinggi terjadi di negara-negara berpenghasilan rendah, yakni sebesar 24%, dibandingkan dengan 11% di negara-negara maju. (*)

Reporter: Juliana Belence 

Update