batampos – Desainer Ivan Gunawan atau yang akrab disapa Igun akhirnya memutuskan membangun masjid di Uganda, Afrika. Sebelumnya ia berencana membangun masjid di Garut, namun batal.
Igun mengaku, dirinya tertarik membangun masjid karena dulu sempat punya nazar. Setelah diberikan kemampuan, mau tidak mau apa yang telah dinazarkan tersebut harus dilaksanakannya. Karena di dalam agama Islam, nazar hukumnya wajib dilaksanakan.
Awalnya Igun berencana membangun masjid di daerah Garut Jawa Barat. Namun berhubung proses pembangunannya terkendala oleh masalah perizinan dan yang lainnya, Igun akhirnya mengubah arah menjadi membangun masjid di Afrika.
“Saya ada teman salah satu foundation, ada relawan di Afrika. Akhirnya saya putuskan bangun masjid di Afrika. Saya pingin jauh saja biar saya bisa berangkat ke sana,” aku Ivan Gunawan di Bareskrim Polri Kamis (14/4).
Kemungkinan setelah lebaran, Ivan Gunawan akan berangkat ke Uganda untuk memastikan proses pembangunan masjid yang sudah lama dinazarkannya berjalan. “Aku akan berangkat ke Afrika dalam waktu dekat,” kata Igun. (*)
Reporter: jpgroup