Minggu, 25 Januari 2026

Ini 4 Masalah Kesehatan yang Bisa Timbul Akibat Pikiran Negatif

Berita Terkait

Ilustrasi: Pasien hipertensi harus rajin kontrol ke dokter, minum obat, dan jalani pola hidup sehat. (alodokter.com)

batampos – Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa pola pikir seseorang sangat berpengaruh terhadap kondisi fisik dan mentalnya.

Pikiran negatif, misalnya, tidak hanya membuat suasana hati menjadi buruk, tetapi juga berdampak pada kesehatan secara keseluruhan.

Tak hanya berdampak pada fisik, pikiran negatif juga memengaruhi kondisi mental seseorang.

Mereka yang kerap larut dalam pikiran buruk berisiko mengalami kecemasan, depresi, perasaan terasing, hingga gangguan mental serius seperti skizofrenia.

Meski pemicu stres bisa berasal dari banyak faktor, kabar baiknya, stres dapat dikelola tanpa harus melalui terapi intensif atau intervensi medis. Kuncinya terletak pada pola pikir.

Belajar menerima kenyataan, berdamai dengan hal-hal yang sudah terjadi, serta meluangkan waktu untuk berlibur bisa menjadi cara sederhana namun efektif untuk menjaga kesehatan mental dan keseimbangan hidup.

Tak harus sampai pada tahap depresi berat atau dorongan menyakiti diri, berikut ini adalah empat risiko kesehatan yang bisa timbul akibat pola pikir negatif seperti dirangkum dari laman Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

1. Tekanan Darah Tinggi (hipertensi)

Emosi yang tidak stabil dan dominasi pikiran negatif seringkali memicu stres. Stres inilah yang kemudian menyebabkan denyut jantung menjadi tidak teratur dan meningkatkan tekanan darah, sehingga berpotensi menimbulkan hipertensi.

Dalam jangka panjang, kondisi ini bisa meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, bahkan gagal jantung.

2. Gangguan pada Sistem Pencernaan

Ketika stres muncul, produksi asam lambung dapat meningkat akibat ketidakseimbangan zat kimia di otak.

Ini menjelaskan mengapa banyak penelitian menyebutkan bahwa masalah pencernaan kerap berkaitan dengan tekanan mental yang dipicu pikiran negatif.

3. Kenaikan Berat Badan dan Potensi Obesitas

Pikiran negatif cenderung membuat seseorang mengabaikan aspek penting dalam menjaga kesehatannya, seperti pola makan sehat dan olahraga.

Akibatnya, berat badan mudah naik dan risiko mengalami obesitas menjadi lebih tinggi karena gaya hidup yang tidak teratur.

4. Gangguan Seksual seperti Impotensi

Ketidakseimbangan hormon akibat stres mental dan pikiran negatif dapat memicu gangguan fungsi seksual, seperti disfungsi ereksi, impotensi, atau penurunan gairah seksual, termasuk pada wanita. (*)

SourceJPGroup

Update