Sabtu, 21 Desember 2024

Haico Van der Veken Rilis Single ‘Aku Lepas Kamu Cinta’

Berita Terkait

Haico Van der Veken (Instagram/@haici.vdv)

batampos – Haico Van der Veken merilis single ketiga ‘Aku Lepas Kamu Cinta’ tahun ini. Single kedua Haico Van der Veken berjudul ‘Bahagia Bersamamu’ diketahui sukses disambut hangat para penggemarnya ketika dirilis pada 2021 silam.

Video klip lagu ciptaan Dodhy Hardianto itu ditonton lebih dari 23 juta kali sejak dirilis pada bulan Juni 2021 sampai sekarang.

Perilisan lagu single ketiga digelar di Holywings Gatot Subroto Jakarta Selatan, tadi sore dan dihadiri ratusan orang dari kalangan penggemar dan sejumlah tamu undangan.

Para penggemar Haico Van der Veken berteriak menyambut antusias Haico saat membawakan lagu ‘Aku Lepas Kamu Cinta’ untuk pertama kali di hadapan mereka. Para penggemarnya langsung berdiri mengabadikan momen menggunakan kamera mereka ketika Haico berada di lantai atas gedung Holywings mengawali bernyanyi.

Baca juga:Winny The Pooh Genre Film Horor, Sosok Pembunuh Maniak Pakai Topeng

Beberapa saat kemudian Haico kemudian turun ke lantai bawah menggunakan tangga yang langsung terhubung dengan panggung. Para penggemar tampak sangat menikmati lagu yang dibawakan Haico yang sempat disebut sebut memiliki hubungan spesial dengan Rangga Azof.

Lagu ‘Aku Lepas Kamu Cinta’ memiliki genre pop yang easy listening. Lagunya diproduseri oleh Agung Saputra. Lirik lagu itu kembali dibuat oleh Dodhy Hardianto dengan lirik puitis dalam balutan musik string yang cukup kental.

Dalam jumpa pers di hadapan awak media, Haico mengatakan warna lagu ini sangat mewakili dirinya. “Aku sebenarnya mau merilis lagu ini dari tahun lalu, tapi manajemen bilang rilis lagu ‘Bahagia Bersamamu’ terlebih dahulu,” ujar Haico.

Bintang sinetron Samudra Cinta itu memilih lagu ini yang bertema galau karena dianggap dekat dengan cerita asmara banyak orang. Setidaknya hampir semua orang pastinya pernah merasakan kehilangan orang yang dicintainya.

“Lagu ini berkisah tentang saat-saat yang membahagikan bersama orang terkasih. Namun semuanya harus berakhir karena adanya perpisahan. Meski sempat terpuruk tapi harus move on. Harus bisa bangkit karena hidup terus berjalan,” kata Haico.

Proses penggarapan lagu ‘Aku Lepas Kamu Cinta’ membutuhkan waktu sekitar satu bulan dari mulai workshop sampai menjalani rekaman. Haico mengaku tidaknada kesulitan khusus dirasakannya selama mengerjakan lagu terbarunya tersebut.

Haico berharap lagu ketiganya ini diterima oleh para penggemarnya yang tersebar di seluruh daerah di tanah air dan juga para penikmat musik. Lagunya kini sudah dapat dinikmati di sejumlah platform musik digital seperti seperti Joox, Sportify, Apple Music, Amazon Music, Deezer, Qobus. (*)

Reporter: jpgroup

 

Baca Juga

Update