Jumat, 23 Januari 2026

Bisa Picu Masalah Kesehatan, 5 Sayuran Ini Sebaiknya Tidak Dipanaskan Ulang

Berita Terkait

Ilustrasi brokoli. (pixabay)

batampos – Pernahkah kamu merasa sayang untuk membuang makanan? Lalu memilih menghangatkan makanan tersebut sebelum memakannya kembali? Jika iya, kamu harus waspada!

Ternyata, tidak semua makanan bisa dimasak ulang. Ada beberapa bahan makanan yang justru membahayakan kesehatan jika dihangatkan kembali.

Berikut adalah lima jenis sayuran yang berbahaya jika kembali dihangatkana atau dipanaskan ulang.

1. Bayam

Menurut situs Medcom, bayam merupakan sayuran yang mengandung nitrat tinggi. Nitrat dapat berubah menjadi nitrit ketika dipanaskan.

Jika nitrit masuk ke dalam tubuh, ia akan bereaksi dengan hemoglobin dalam darah. Ini membuat tubuh menjadi kekurangan oksigen dan memicu kondisi yang disebut methemoglobinemia.

Oleh karena itu, lebih baik mengonsumsi bayam dalam kondisi segar atau memasaknya sekali saja.

2. Brokoli

Masih menurut situs Medcom, brokoli kaya akan vitamin C dan antioksidan sulfodaphane. Pemanasan berulang akan menurunkan nutrisi pada brokoli sehingga mengurangi manfaat kesehatannya.

Selain itu, menurut tayangan Youtube Hidup Sehat tvOne, pada dasarnya sayuran hijau mengandung nitrat yang dapat berubah menjadi nitrit ketika dipanaskan ulang. Nitrit bersifat karsinogenik dan sangat berbahaya bagi kesehatan.

3. Kentang

Berdasarkan tayangan Youtube Hidup Sehat tvOne, kentang yang dihangatkan kembali lalu dibiarkan mendingin bisa memicu perkembangan bakteri Clostridium botulinum.

Bakteri ini dapat menjadi racun yang sangat berbahaya. Orang yang terinfeksi akan menunjukkan gejala seperti mual hingga lumpuh.

4. Wortel

Dilansir dari Health Grid, pada wortel terdapat karotenoid jenis beta-karoten yang menghasilkan warna oranye.

Pemanasan berulang wortel dapat mengurangi jumlah beta-karoten dan meningkatkan kadar gula.

Oleh karena itu, mengonsumsi wortel lebih baik dalam keadaan mentah atau dimasak sekali saja.

5. Tomat

Masih menurut Health Grid, tomat mengandung asam oksalat yang dapat bereaksi dengan logam saat dipanaskan kembali. Hal ini dapat mengubah rasa, bahkan menyebabkan pencemaran logam.

Untuk itu, hindari memanaskan tomat dalam wadah logam atau memasak berulang dalam wajan logam.

Itulah lima jenis sayuran yang tidak boleh dipanaskan kembali. Penting bagi kita untuk memperhatikan cara penyimpanan dan pemanasan ulang makanan untuk menghindari keracunan atau gangguan pencernaan. (*)

SourceJPGroup

Update