Senin, 19 Januari 2026

Apple Peringatkan Pengguna iPhone: Jangan Pakai Chrome!

Berita Terkait

Ilustrasi. F. x.com/techyquantum1

batampos – Apple mengeluarkan imbauan resmi kepada seluruh pengguna iPhone untuk tidak lagi menggunakan browser Google Chrome. Perusahaan menilai Chrome memiliki tingkat perlindungan privasi yang lebih rendah dibandingkan Safari, browser bawaan iOS.

“Safari memiliki fitur canggih yang melindungi Anda dari pelacakan lintas situs dan menyembunyikan alamat IP dari pelacak yang diketahui,” kata Apple, dikutip dari Forbes, Kamis (11/12). Apple menegaskan bahwa sejumlah fitur tersebut tidak dijamin tersedia di Chrome untuk iPhone.

Apple menyebut Chrome membuka kemungkinan terjadinya pelacakan lintas situs, pembuatan fingerprint perangkat, hingga pengumpulan data intensif yang berpotensi memantau aktivitas pengguna. Bahkan, menurut Apple, integrasi AI baru di Chrome justru meningkatkan risiko pemrosesan data semakin besar.

Apple memamerkan daftar perbandingan antara Safari dan Chrome. Dalam daftar tersebut, Apple menyoroti aspek cookie pelacak, pelacak URL, penyamaran IP, perlindungan dari ekstensi berbahaya, dan pemblokiran pelacak yang sudah dikenal.

Selain Apple, Microsoft juga sebelumnya memperingatkan pengguna Windows terkait risiko Chrome dan menyarankan penggunaan Edge, meski pangsa pasarnya masih tertinggal jauh.

Apple mengatakan Safari didesain untuk menyederhanakan konfigurasi perangkat sehingga banyak iPhone tampak serupa di mata pelacak. Di iOS terbaru, perlindungan terhadap tracking dan fingerprinting aktif secara default.

Namun, dalam daftar Apple, tidak disebutkan soal teknik digital fingerprinting yang kembali diterapkan Google tahun ini. Teknik tersebut dulu dilarang karena alasan privasi. Apple sendiri memiliki fitur Advanced Tracking and Fingerprinting Protection, yang aktif secara default di mode penjelajahan pribadi Safari.

Meski memberikan imbauan keras, Apple menegaskan bahwa bukan berarti Chrome dilarang di App Store. Pengguna masih dapat mengunduh dan memakai Chrome selama memberikan izin.

Keputusan beralih ke Safari sepenuhnya berada di tangan pengguna. Namun, peringatan Apple ini dapat menjadi pertimbangan penting bagi pengguna iPhone yang mengutamakan privasi. (*)

Update