Senin, 19 Januari 2026

Hindari Kerugian! Ini 7 Cara Memilih Bengkel Mobil Profesional dan Tepercaya

Berita Terkait

Ilustrasi. F. Freepik.

batampos – Memilih bengkel mobil yang tepat menjadi langkah penting bagi pemilik kendaraan untuk menghindari kerugian secara finansial maupun risiko keselamatan.

Tak sedikit bengkel yang tidak transparan soal suku cadang dan pengerjaan, bahkan ada yang melanggar prosedur standar. Karena itu, pemilik kendaraan perlu lebih selektif sebelum menitipkan mobilnya.

Berikut 7 cara menentukan bengkel mobil profesional, dikutip dari Suzuki Indonesia:

1. Reputasi dan pengalaman pelanggan
Reputasi menjadi indikator utama kualitas bengkel. Ulasan pelanggan dapat membantu melihat bagaimana pelayanan selama ini.

2. Teknisi bersertifikasi
Pastikan teknisi memiliki sertifikasi dan pemahaman sesuai standar perawatan kendaraan.

3. Kelengkapan alat dan teknologi
Bengkel profesional wajib memiliki perangkat diagnostik serta fasilitas pendukung yang memadai.

4. Harga dan estimasi waktu jelas
Pilih bengkel yang memberikan rincian harga transparan dan estimasi waktu pengerjaan yang sesuai.

5. Garansi suku cadang dan pengerjaan
Adanya garansi memberi kepastian layanan jika terjadi komplain setelah perbaikan.

6. Komunikasi yang jelas
Mekanik harus dapat menjelaskan bagian yang diperbaiki, kondisi kendaraan, serta rekomendasi lanjutan.

7. Perhatikan pelayanan dan waktu pengerjaan
Bengkel terpercaya memberikan estimasi realistis dan tetap melayani keluhan pasca-servis.

Pemilihan bengkel memang hal yang serius. Meski banyak pilihan, kualitas setiap bengkel tidak selalu sama. (*)

Reporter: Juliana Belence 

Update