Jumat, 29 November 2024

Zodiak Ternyata Berpengaruh pada Gaya Belanja

Berita Terkait

8 Kebiasaan Buruk Pemicu Penuaan Dini

Ilustrasi belanja. (Foto oleh Karolina Grabowska dari Pexels)

batampos – Untuk ramalan zodiak di Desember ini, platform e-commerce Shopee bersama astrologer dari Foxglove Soulwork Çanti Widyadhari membagikan informasi mengenai prediksi gaya belanja sesuai zodiak dan rekomendasi produk yang cocok.

“Tiap orang memiliki keberuntungan yang berbeda-beda, salah satunya disinyalir dapat diprediksi dari zodiak masing-masing yang ditentukan oleh tanggal lahir,” kata Head of Marketing Growth Shopee Indonesia Monica Vionna melalui keterangan pers yang diterima di Jakarta, Selasa (29/11).

Berikut dua belas gaya belanja menurut kesesuaian dan kepribadian dari masing-masing zodiak.

Aries: The impulsive shopper
Sifat Aries yang impulsif juga terlihat dalam urusan belanja. Menurut Çanti, Aries akan mulai dapat pencerahan mengenai jalan hidupnya di Desember, terutama karier.

BACA JUGA: Pemilik Zodiak Ini Butuh Waktu Lama Lupakan Mantan

Laptop atau komputer baru di Desember cocok untuk jadi dorongan Aries agar semakin semangat kerja atau untuk mengirim resume ke kantor impian. Jangan lupa untuk menahan diri dan beli barang yang memang dibutuhkan.

Taurus: The quality controller
Pembeli yang sabar dan tidak suka diburu-buru adalah Taurus. Selain itu, Taurus juga lebih fokus dengan kualitas barang. Dengan adanya full moon di bagian keuangan, alangkah baiknya kalau Taurus bisa mulai menabung di bulan Desember untuk rencana masa depan sehingga dompet kecil jadi produk cocok di bulan ini untuk menahan Taurus boros.

Gemini: The reviewer
Gaya belanja Gemini biasanya mengikuti tren. Menurut prediksi, Gemini bisa merasakan krisis identitas di Desember. Momen ini bisa dijadikan waktu yang tepat untuk membuka diri dan mendapatkan dukungan. Untuk melengkapi sesi curhat ke teman terdekat, Gemini bisa belanja skincare atau teh.

Cancer: The bulk buyer
Cancer sering belanja dalam jumlah yang banyak untuk stok di rumah. Mereka juga orang yang lumayan mager untuk mencari dan gonta-ganti penjual. Desember ini cukup gloomy untuk Cancer sehingga merupakan waktu yang tepat untuk membuat daftar apa saja yang dicari dari hubungan dengan orang terdekat.

Leo: The one-of-a-kind
Leo biasanya lebih senang belanja barang-barang flashy atau paling keren sesuai tren tahun ini. Leo juga gampang tergiur membeli barang yang dipakai artis dan orang terkenal. Menurut Çanti, Leo akan mulai merasakan pentingnya punya teman-teman yang bisa diajak senang dan susah bareng di Desember.

“Apalagi kalo nemu orang-orang yang mau memprioritaskan work-life balance dan bisa diajak ngegym bareng juga,” kata Çanti.

Virgo: The smart shopper
Ketika akan membeli satu barang saja, Virgo harus melakukan riset yang mendalam. Virgo juga memilih untuk membeli barang yang lebih murah asalkan budget bulan depan tetap aman.

Pada Desember ini, Virgo bisa melakukan riset untuk beli produk-produk yang dapat membantu mengurangi stres seperti bath bomb, essential oils, atau skincare.

Libra: The aesthetic shopper
Belanja adalah hobi zodiak Libra, terutama barang-barang yang lucu dan estetik. Memasuki bulan Desember, Libra harus bersiap untuk mulai meningkatkan dirinya demi masa depan yang lebih baik misalnya dengan membuat resolusi tahun baru yang lebih mudah dicapai.

Scorpio: The loyalist
Scorpio adalah zodiak yang jauh lebih menjaga diri ketika mengeluarkan uang untuk belanja. Menurut Çanti, Scorpio diminta untuk lebih jujur lagi terhadap diri sendiri di bulan Desember. Çanti menyarankan Scorpio mulai membeli dan membaca buku-buku inspirasional.

Sagittarius: The experiential
Sagittarius juga suka belanja karena bosan dan penasaran. Bulan Desember akan penuh kebahagiaan buat Sagittarius karena mereka mulai dapat pencerahan di sisi percintaan. Jika punya janji untuk ketemu pasangan, jangan sampai kelewat boros karena budget mulai menipis.

Capricorn: The investor
Biasanya Capricorn sudah memikirkan strategi jangka panjang sebelum belanja sehingga mereka lebih senang membeli barang yang timeless. Prioritas utama Capricorn di bulan Desember adalah kesehatan fisik dan kualitas pekerjaan sehingga disarankan untuk santai serta minum multivitamin dan madu untuk menjaga sistem imun.

Aquarius: The ethical buyer
“Aquarius punya gaya belanja yang unik. Mereka maunya belanja dari brand yang mengusung sustainability atau environmental friendly,” kata Çanti.

Desember ini merupakan momen yang cocok untuk Aquarius mengeksplorasi dan memulai hal baru. Çanti merekomendasikan untuk mencari dan membeli peralatan-peralatan yang bisa menunjang hobi baru Aquarius.

Pisces: The emotional shopper
Barang yang dibeli Pisces biasanya juga berhubungan dengan stress relief. Bulan Desember jadi momen yang pas untuk Pisces sedikit mengeluarkan uang untuk belanja. Keuangan Pisces di bulan ini akan lumayan lancar karena Jupiter memasuki bagian keuangan untuk zodiak ini. (*)

reporter: antara

Baca Juga

Update